DPRD KALTIM

Anggota DPRD Kaltim, Andi Satya Prioritaskan Pemerataan Kesehatan dan Pendidikan di Kalimantan Timur

4
×

Anggota DPRD Kaltim, Andi Satya Prioritaskan Pemerataan Kesehatan dan Pendidikan di Kalimantan Timur

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Provinsi Kaltim, Andi Satya Adi Saputra. (Foto : Ist)

Konus.id, Samarinda – Pemerataan fasilitas kesehatan dan pendidikan menjadi fokus utama Andi Satya Adi Saputra, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), dalam upayanya membangun masyarakat Kaltim yang lebih sejahtera.

Andi menegaskan komitmennya untuk memajukan akses layanan kesehatan dan pendidikan di seluruh wilayah Kaltim, termasuk daerah-daerah terpencil dan perbatasan provinsi. “Pemerataan fasilitas kesehatan dan peningkatan kualitas pendidikan merupakan dua hal yang akan saya prioritaskan kedepan,” tegasnya.

Dalam pandangannya, akses kesehatan dan pendidikan yang merata akan menciptakan masyarakat yang sehat, produktif, dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik. Ia juga menekankan pentingnya penyediaan layanan tersebut hingga ke wilayah-wilayah yang masih sulit dijangkau, tidak hanya di kota-kota besar seperti Samarinda dan Balikpapan.

Lebih lanjut, Andi berharap dukungan serta pengawasan dari masyarakat agar anggota dewan dapat bekerja dengan amanah. “Dengan keberadaan saya juga di DPRD Kaltim, saya berharap untuk bisa selalu membawa dampak positif bagi masyarakat, serta mampu mewujudkan harapan bagi masyarakat Kaltim,” ungkapnya.

Melalui fokus pada kesehatan dan pendidikan, Andi ingin mendorong peningkatan sumber daya manusia di Kaltim, dengan harapan bahwa pendidikan berkualitas dapat menjadi landasan bagi kemajuan daerah ke depan. (Aw/adv/DPRDKaltim)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *